Sekitar 2 minggu yang lalu, tepatnya pada 22 Februari 2017, National Aeronautics and Space Administration (NASA) telah berhasil menemukan 7 buah planet asing baru, yang disebut sebagai TRAPIST-1. Diduga ketujuh planet ini memiliki ukuran yang sama dengan ukuran planet kita. Dan, kabar baiknya lagi, 3 di antaranya diperkirakan memiliki suhu yang pas untuk menyimpan air seperti bumi.
Kendati demikian, NASA mengungkapkan bahwa untuk menamai planet baru bukanlah hal yang mudah. Untuk itu, NASA mencoba melirik internet untuk mencari saran dari para netizen mengenai penamaan ketujuh planet baru tersebut. Dalam twitter-nya, NASA sengaja menulis sebuah tweet dengan tagar #7NamesFor7NewPlanets untuk mendapatkan saran nama yang pas.
Dalam sekejap, tweet ini menjadi viral dengan reaksi yang cukup menarik dari para netizen.
@LuizJa_Sensei :
#7NamesFor7NewPlanets
Vegeta
Goku
Gohan
Trunks
Goten
Bra
Pan
@polaroidjwd:
imagine
being
this
sad
all
the
time
#7NamesFor7NewPlanets
@pirvik:
#7NamesFor7NewPlanets
b-Monday
c-Tuesday
d-Wednesday
e-Thursday
f-Friday
g-Saturday
h-Sunday
@NASA
Punya nama yang lebih bagus daripada yang sudah disarankan oleh para netizen lain? atau mungkin, nama kamu dan beberapa orang yang kamu kenal rasanya akan cocok jika digunakan sebagai nama planet baru tersebut? Coba saja, ajukan kepada NASA. Siapa tahu, kalian yang beruntung.
0 comments